Kepala Bappeda Kabupaten Bone, Dr. H. Ade Fariq Ashar, S.STP, M.Si. mendampingi Kunjungan kerja Pj. Gubernur Sulawesi Selatan yang diwakili oleh Asisten II Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Kesejahteraan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dr. H M. ICHSAN MUSTARI, M.H.M.,, di Kawasan Pelabuhan Pattiro Bajo Kabupaten Bone, Senin 18 Desember 2023.
Kegiatan ini sebagai tindaklanjut arahan dari hasil kunjungan Bapak Pj. Gubernur Sulawesi Selatan dalam rangka pengembangan pelabuhan barang di Wilayah Timur Provinsi Sulawesi Selatan. Sebelumnya Penjabat Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Bahtiar Baharuddin pada kunjungannya di lokasi tersebut Sabtu 7 Oktober 2023, menyebut teluk Bone adalah raksasa yang sedang tidur. Untuk itu, dirinya ingin menghidupkan kembali potensi ekonomi di teluk Bone, termasuk dari hasil buminya. Teluk ini tidak kalah potensinya dengan teluk lain yang ada di Indonesia dan diharapkan menjadi lokomotif pembangunan di Sulsel.
No Comments yet!